
Fenomena sleep paralysis atau yang sering disebut tindihan, udah nggak asing di telinga kita. Yap, fenomena sleep paralysis yaitu keadaan dimana tubuh kita nggak bisa gerak dan nggak bisa bicara, saat terbangun dari tidur. Kenapa bisa terjadi? Kalau menurut penjelasan ilmiahnya, fenomena ini terjadi karena otak melumpuhkan otot, sehingga tubuh kita nggak bisa bergerak. Selain penjelasan ilmiah, ternyata setiap negara punya cerita mitos tindihan sendiri lho.
1. Negara Turki
.jpg)
Di Turki, fenomena tindihan ini disebut Karabasan. Saat tindihan terjadi, ada hantu yang mengganggu mereka saat tidur, yang dinamai Cin. Cin akan datang ke kamar mereka, lalu akan menekan tubuh mereka biar nggak bisa bergerak. Lalu Cin mencekik leher, agar mereka susah bernafas. Masyarakat Turki menyarankan untuk membaca surat Al-Falaq dan An-Nas, karena mayoritas masyarakat disana adalah muslim.
2. Negara Afrika

Kalau di Afrika, sleep paralysis biasanya disebut Madzikirira. Saat tindihan terjadi, ada sesosok setan yang ingin mengganggu. Setan ini disuruh oleh keluarga sendiri atau seseorang yang punya hubungan terdekat dengan mereka. Setan ini juga bisa merasuki tubuh saat mereka tertidur. Kok tega banget ya?
3. Negara Barat

Kalau orang Barat percaya bahwa saat tindihan terjadi, ada sesosok bayangan. Sosok yang ada pun ada tiga jenis: sosok yang memakai topi hitam, sosok yang memakai kupluk panjang, dan sosok yang membawa tas jinjing. Bahkan beberapa dari mereka mengganggap bahwa ada sesosok alien yang ingin menculik orang yang sedang tertidur. Duh ada-ada aja ya.
4. Negara China

Di negara China, tindihan seringkali disebut gu y shn atau gu y chuáng yang berarti hantu yang menindih tubuh. Masyarakat disana percaya bahwa yang menindih mereka saat tidur, yaitu sesosok siluman tikus yang ingin mencuri nafas mereka. Makanya mereka jadi sulit bernafas, saat terkena tindihan.
5. Negara Thailand, Laos dan Kamboja

Masyarakat di tiga negara tersebut percaya, kalau tindihan terjadi karena mereka lagi bermimpi ada satu atau beberapa hantu gentayangan yang datang ke sekitar tempat tidur mereka. Lalu hantu-hantu itu bakal menekan tubuh mereka.
Sumber: brilio.net